Hilangnya program pendidikan di televisi
sumber : google |
Program
televisi merupakan acara televisi yang di tayangkan di televisi. Program
televisi memiliki jenis program berita dan non berita. Program non berita yang
di tayangkan di pertelevisian di Indonesia sudah banyak yang tidak masuk akal.
Program non berita berkedok reality show sudah tidak sesuai dengan yang
seharusnya. Program reality show sekarang sudah banyak yang tidak benar dan
terlihat rekayasa yang seharusnya reality, contoh salah satu acaranya yaitu rumah
uya. Acara itu sudah terlihat sekali kalau itu adalah rekayasa tapi masih
banyak masyarakat Indonesia yang masih menontonnya.
Apakah
masyarakat Indonesia sangat rendah tontonnya sampai yang sudah jelas rekayasa
tetap di tonton? Semakin banyak masyarakat Indonesia yang menonton acara
seperti ini semakin hilangnya kualitas program tersebut. Program pendidikan di
televisi ternggelam terbawa arus karena acara tersebut contohya program
sinetron Aku AnakIndonesia yang tayang di RCTI. Sinetron Aku Anak Indonesia
adalah sinetron yang melihat sisi lain dari kehidupan Indonesia yang tidak
pernah terlihat di masyarakat. Sinetron Aku Anak Indonesia hanya mampu tayang
beberapa bulan saja lalu di tamatkan dengan paksa.
Ratingnya
yang di miliki sinetron tersebut tidak tinggi seperti rating sinetron Anak
Jalanan membuat sinetron itu di tamatkan secara paksa. Padahal sinetron itu
sangat mendidik untuk kalangan masyarakat Indonesia. Menyarankan kepada KPI
untuk menayangkan program – program yang bekualitas bukan program yang hanya
asal jadi.
Komentar
Posting Komentar